TANGSELIFE.COM – Film genre aksi terbaru berjudul 13 Bom di Jakarta dari Visinema Pictures resmi tayang pada Kamis, 28 Desember 2023 kemarin.

Bersamaan dengan tayangnya film tersebut, Visinema Pictures juga merilis trailer final 13 Bom di Jakarta melalui YouTube.

Trailer ini bisa kamu saksikan sebelum datang ke bioskop agar bisa mendapatkan gambaran mengenai alur film 13 Bom di Jakarta.

Dalam trailernya, film garapan Angga Dwimas Sasongko ini menampilkan adagan-adegan besar adu taktik antara kelompok teroris yang dipimpin Arok (Rio Dewanto) versus para anggota Badan Kontra Terorisme Indonesia (ICTA).

Terlihat sejumlah potongan adegan ledakan hingga Damaskus (Rukman Rosadi) selaku kepala ICTA harus turun tangan memimpin misi penumpasan aksi terorisme di Ibu Kota.

Selain itu juga terlihat dua pendiri perusahaan mata uang digital, Oscar (Chicco Kurniawan) dan William (Ardhito) yang menjadi ‘aset’ tim ICTA.

Mereka diinterogasi oleh tim ICTA atas dugaan keterlibatan aksi teror yang dilakukanoleh kelompok Arok karena permintaan tebusan kripto, alih-alih uang tunai.

Dalam trailer juga menunjukkan aksi Arok yang sangat dominan untuk menggerakkan kelompoknya meneror seluruh kota.

Rio Dewanto selaku pemeran Arok mengaku sangat tertantang menjadi seorang teroris.

Bahkan menurut suami Atiqah Hasiholan tersebut, perannya ini menjadi sebuah pencapaian untuknya di dunia film.

“Saya tidak pernah terbayang, Angga memberikan kepercayaan karakter teroris bernama Arok, diperankan oleh saya. Namun memang Angga selalu memberikan karakter yang menantang di setiap film yang ia buat,” kata Rio Dewanto.

Sementara itu, Founder & CEO Visinema sekaligus sutradara 13 Bom di Jakarta, Angga Dwimas Sasongko mengaku kalau film garapannya ini merupakan proyek terbesar yang pernah ia jalani.

Ia juga bangga karena proyeknya kali ini sepenuhnya digarap oleh orang Indonesia.

“Sebagai sutradara, saya juga nggak hanya berpikir secara kreatif tetapi juga memanajemen seluruh divisi produksi dengan strategis karena film ini berskala besar,” katanya.

Lewat film 13 Bom di Jakarta, mereka memberi suguhan film dengan aksi spektakuler, sentuhan teror yang menegangkan, visual yang imersif sehingga akan menjadi pengalaman menonton yang seru, mencekam dan tak terlupakan bagi penikmat film Indonesia.

Selain Rio Dewanto, Chicco Kurniawan, dan Ardhito Pramono, film ini juga dibintangi oleh sejumlah artis dan aktor top lainnya, seperti Ganindra Bimo, Lutesha, Rukman Rosadi, hingga Putri Ayudya.

Sinopsis 13 Bom di Jakarta

13 Bom di Jakarta

Alur cerita 13 Bom di Jakarta diawali dengan munculnya segerombolan teroris yang melancarkan serangan di beberapa titik pusat keramaian ibu kota.

Grup teroris anonim tersebut semakin berbahaya setelah mengeluarkan ancaman peledakan 13 bom yang tersebut di Jakarta.

Ancaman ini membuat Badan Kontra Terorisme (ICTA) bekerja sangat keras untuk menghadapi terorisme yang diorganisir dengan rapi.

Di sisi lain, pihak berwajib juga harus meyakinkan agar masyarakat kota Jakarta tetap tenang.

Dua konglomerat mata uang digital, yakni Oscar (Chicco Kurniawan) dan Willaim (Ardhito Pramono), diduga kuat terlibat dalam organisasi terorisme tersebut.

Di tengah kondisi tersebut, Arok (Rio Dewanto) sebagai pemimpin teroris justru makin gencar dan tak ragu melancarkan aksi mencekamnya.

Ia mulai meledakkan bom di setiap titik dalam rentang waktu delapan jam.

Arahan Arok itu membuat grup terorisme bertindak semakin canggih dengan melakukan peretasan sampai melumpuhkan sistem keamanan dari ICTA.

Pihak ICTA pun menduga adanya penyusup dan pengkhianat yang terlibat dalam tim.