TANGSELIFE.COM-Mau menikmati akhir pekan kemana Anda hari ini? Prakiraan cuaca Kota Tangerang Selatan (Tangsel) sepanjang hari ini, Minggu 7 Mei 2023 berawan dan cenderung hujan ringan.
Hujan ringan diperkirakan akan terjadi nyaris merata di seluruh kecamatan. Seperti Pamulang, Ciputat, Ciputat Timur, Serpong, Serpong Timur, Pondok Aren, dan Setu.
Dari pantauan situs BMKG, cuaca berawan mulai terjadi pukul 07.00 WIB sampai pukul 10.00 WIB. Tetapi pada siang hingga sore bakal hujan ringan antara pukul 13.00 WIB sampai pukul 19.00 WIB.
Selebihnya pada pukul 22.00 WIB cuaca kembali berawan dan cenderung bakal mengalami hujan ringan hingga hujan sedang.
“Kondisi di seluruh Kota Tangerang Selatan memang berawan pada sepanjang Minggu ini cenderung hujan ringan hingga sedang pada siang hingga sore hari,” tulis BMKG dalam situs resminya.
Begitu juga suhu di kota yang berbatasan dengan DKI Jakarta itu juga merata antara 27-29 derajat Celcius pada pagi hari.
Sedangkan untuk siang hari saat hujan melanda, suhu udara di kota itu antara 30-32 derajat Celcius atau tidak terlalu dingin meski hujan.