TANGSELIFE.COM – Daftar 10 caleg perempuan DPRD Tangsel yang meraih suara terbanyak dalam Pemilu 2024.

10 caleg perempuan DPRD Tangsel raih suara terbanyak itu diketahui dari hasil rekapitulasi Pemilu anggota DPRD kota Tangsel tahun 2024.

Perolehan suara Caleg Perempuan DPRD Tangsel itu bahkan sudah ditetapkan dalam surat keputusan KPU Tangsel nomor 284 tahun 2024 tentang penetapan hasil rekapitulasi Pemilu anggota DPRD kota Tangsel tahun 2024.

Dalam surat tersebut beberapa kontestan pemilihan anggota DPRD Tangsel tercatat berhasil memperoleh suara besar. Tak hanya caleg laki-laki, caleg perempuan pun tercatat berhasil meraup suara yang banyak.

Perolehan suara Caleg perempuan DPRD Tangsel itupun seakan menepis anggapan di tengah masyarakat bahwa keterlibatan perempuan dalam politik hanya sebagai pelengkap.

Terlebih dalam Undang-Undang nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilu disebutkan bahwa bakal calon keterwakilan perempuan paling sedikit harus 30 persen dari total keseluruhan calon yang akan didaftarkan.

Daftar Caleg Perempuan DPRD Tangsel Raih Suara Terbanyak:

1. Muthmainnah (PKB)

Caleg Perempuan DPRD Tangsel
Caleg Perempuan DPRD Tangsel Muthmainah

Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muthmainnah, menjadi politisi perempuan dengan perolehan suara terbesar pada pemilihan anggota DPRD Kota Tangsel.

Ia maju menjadi anggota DPRD Kota Tangsel melalui daerah pemilihan Kecamatan Pamulang dan berhasil meraup 10.011 suara sah.

2. Ledy MP Butar-Butar (PDI Perjuangan)

Caleg perempuan DPRD Tangsel
Caleg Perempuan DPRD Tangsel Ledy MP Butar Butar

Ledy MP Butar-Butar merupakan politisi PDI Perjuangan yang maju dalam pemilihan anggota DPRD Tangsel dari daerah pemilihan Kecamatan Serpong Utara.

Ledy yang juga merupakan incumbent dalam kontestasi tersebut berhasil meraup 8.807 suara sehingga menjadikan dia sebagai caleg perempuan dengan perolehan suara terbanyak keduadi DPRD Tangsel.

3. Zulfa Sungki Setiawati (Partai Gerindra)

Caleg Perempuan DPRD Tangsel
Caleg Perempuan DPRD Tangsel Zulfa Sungki

Zulfa Sungki Setiawati tercatat maju sebagai anggota DPRD Tangsel melalui dapil kecamatan Serpong-Setu.

Politisi Partai Gerindra tersebut berhasil meraup suara yang cukup banyak yaitu 7.201 suara.

4. Paramitha Messayu (PKS)

Caleg perempuan DPRD Tangsel
Caleg Perempuan DPRD Tangsel Paramitha Messayu

Paramitha Messayu merupakan incumbent dalam pemilihan anggota DPRD Tangsel, ia maju melalui daerah pemilihan Kecamatan Serpong Setu.

Dalam catatan KPU Tangsel, Paramitha berhasil mengumpulkan 7.088 suara sehingga menempatkan ia menjadi caleg perempuan dengan perolehan suara terbanyak keempat di pemilihan DPRD Tangsel.

5. Linda Eviyanti (Partai Golkar)

Caleg Perempuan DPRD Tangsel
Caleg Perempuan DPRD Tangsel Linda Eviyanti

Politisi Partai Golkar, Linda Eviyanti, menjadi politisi perempuan dengan perolehan suara terbesar kelima pada pemilihan anggota DPRD Kota Tangsel.

Ia maju menjadi anggota DPRD Kota Tangsel melalui daerah pemilihan Kecamatan Ciputat dan berhasil meraup 6.469 suara sah.

6. Herna Dwi Kusumawati (Partai Golkar)

Herna Dwi Kusumawati merupakan politisi Partai Golkar yang maju dalam pemilihan anggota DPRD Tangsel dari daerah pemilihan Kecamatan Pondok Aren.

Herna berhasil meraup 6.290 suara sehingga menjadikan dia sebagai caleg perempuan dengan perolehan suara terbanyak keenam pemilihan anggota DPRD Tangsel.

7. Nusaibah Jazuli (PKS)

Nusaibah Jazuli tercatat maju sebagai calon anggota DPRD Tangsel melalui dapil kecamatan Ciputat.

Politisi Partai Keadilan Sejahtera tersebut berhasil meraup suara yang cukup banyak yaitu 6.101 suara.

8. Shinta Wahyuni Chairuddin (PKS)

Shinta Wahyuni Chairuddin merupakan incumbent dalam pemilihan anggota DPRD Tangsel, ia maju melalui daerah pemilihan Kecamatan Kecamatan Pamulang.

Dalam catatan KPU Tangsel, Shinta berhasil mengumpulkan 5.562 suara sehingga menempatkan ia menjadi caleg perempuan dengan perolehan suara terbanyak ke-8 di pemilihan DPRD Tangsel.

9. Maria Teresa Suhardja (Partai Gerindra)

Politisi Partai Gerindra, Maria Teresa Suhardja, menjadi politisi perempuan dengan perolehan suara terbesar ke-9 pada pemilihan anggota DPRD Kota Tangsel.

Ia maju menjadi anggota DPRD Kota Tangsel melalui daerah pemilihan Kecamatan Ciputat dan berhasil meraup 5.547 suara sah.

10. Karlena (Partai Demokrat)

Karlena merupakan politisi Partai Demokrat yang maju dalam pemilihan anggota DPRD Tangsel dari daerah pemilihan Kecamatan Ciputat Timur.

Karlena yang juga merupakan incumbent dalam kontestasi tersebut berhasil meraup 4.846 suara sehingga menjadikan dia sebagai caleg perempuan dengan perolehan suara terbanyak ke-10 dalam pemilihan anggota DPRD Tangsel.

Meski mendapatkan suara yang terbilang banyak, namun tidak membuat para caleg perempuan tersebut otomatis melanggeng ke DPRD Tangsel.

Pasalnya, penentuan lolos atau tidaknya calon juga turut ditentukan dengan banyaknya perolehan suara partai.

Keputusan siapa saja yang lolos menjadi anggota DPRD Tangsel menunggu keputusan resmi dari KPU Tangsel.

Intan
Editor
Andre Pradana
Reporter