TANGSELIFE.COM – Massa mengatasnamakan Geranati LGBT melakukan aksi penolakan konser Coldplay di Jakarta, massa mulai padati area sekitar Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) sejak pukul 13.00 WIB.
Massa pun berkumpul di Jalan Gerbang Pemuda dekat kantor Kemenpora, namun massa pun mulai terlibat saling dorong dengan aparat.
Saling dorong itu terjadi saat polisi mencoba bergerak maju. Kemudian massa menendang barikade polisi.
“Tahan. Komando kalian ada di sini, tahan,” ucap orator ke massa aksi dari mobil komando.
Beruntung aksi saling dorong itu pun bisa kembali ditenangkan, aparat tetap berjaga di posisinya, dan massat kembali melakukan orasinya.
Sementara itu, lalu lintas di Jalan Gerbang Pemuda arah Blok M hanya bisa dilalui kendaraan roda dua. Mobil tidak bisa melintas.
Aksi demo ini pun bertepatan dengan acara konser band asal Inggris yang digelar di SUGBK, Jakarta, Rabu 15 November 2023.
“(Estimasi massa yang ikut aksi) kurang lebih 1.000 orang,” kata koordinator lapangan Buya Husein.
Dalam agenda yang tersebar di kalangan wartawan, aksi demo itu rencana dilakukan pada pukul 12.00 WIB hingga 17.30 WIB.
Terkait aksi ini, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko menyampaikan semua pihak wajib menjaga ketertiban dan keamanan situasi secara umum.
“Tidak melakukan provokasi dan penghasutan disertai pengancaman perbuatan pidana,” ucap dia.
Selain itu, kepolisian juga mengingatkan Indonesia merupakan negara hukum. Karenanya, jika ada pelanggaran maka akan dilakukan proses hukum sesuai ketentuan yang berlaku.
3.906 Personel Amankan Konser Coldplay
Polda Metro Jaya diketahui mengerahkan 3.906 personel gabungan untuk mengamankan konser Coldplay yang digelar di SUGBK.
Selain itu Ditlantas Polda Metro Jaya juga telah menyiapkan rekayasa lalu lintas di sekitar GBK. Masyarakat juga diimbau untuk menghindari kawasan sekitar GBK mulai pukul 14.00 WIB.
Tak hanya itu, polisi juga mengimbau kepada para penonton untuk datang ke GBK dengan menggunakan moda transportasi umum.
Sebab, tidak ada kantong parkir yang disediakan di sekitar area GBK dan akses kendaraan menuju ke dalam juga akan ditutup.