TANGSELIFE.COM – Seorang wanita penjaga toko di Kelapa Dua, Tangerang, tewas akibat ditusuk senjata tajam pada Senin 1 April 2024.

Ternyata, motif pelaku penusukan wanita penjaga toko bernama Resy Ariska berawal dari hal yang cukup sederhana.

Pelaku yang berjenis kelamin wanita berinisial DN itu nekat menusuk Resy karena tidak terima ditegur saat memakai sendal ketika masuk ke toko.

Kronologi Penusukan Wanita Penjaga Toko di Kelapa Dua, Tangerang

Kasie Humas Polres Tangsel, AKP Agil Sahril menjelaskan kronologi aksi penusukan wanita penjaga toko di Jalan Borobudur, Cibodas, Kelapa Dua, Tangerang, pada Senin 1 April 2024.

Awalnya, pelaku datang ke toko yang dijaga Resy sekitar pukul 10.15 WIB.

Saat itu, Resy masih sedang membersihkan lantai toko tempatnya bekerja.

Sementara itu, pelaku malah masuk ke toko dengan mengenakan alas kaki.

Tak terima lantai toko yang sedang dibersihkannya diinjak pelaku yang beralas kaki, Resy menegur pelaku.

Sama-sama tak terima ditegur, pelaku dan korban pun terlibat cekcok.

“Korban sedang mengepel, lalu pelaku masuk ke ruko memakai sendal, kemudian ditegor oleh korban, tetapi pelaku tidak terima dan mengucapkan kata-kata kasar,” terang Agil, Senin 1 April 2024.

Hilang kendali, pelaku bergegas menuju mobilnya dan mengambil senjata tajam (sajam).

Tak dinyana, pelaku langsung menghunuskan sajam tersebut ke bagian perut korban.

Usai menusuk korban sebanyak satu kali, pelaku pun seketika melarikan diri.

Pelaku Penusukan Sudah Ditangkap

Usai kejadian nahas itu, jenazah korban dibawa ke RSUD Kabupaten Tangerang untuk proses autopsi.

Selang beberapa waktu, pihak kepolisian berhasil meringkus pelaku DN di wilayah Jatiuwung, Tangerang.

“Tim gabungan Sat Reskrim Polres Tangerang Selatan bersama Polsek Kelapa Dua sudah berhasil mengamankan.”

“Pengamanan pelaku perempuan inisial DN,” ujar Kasi Humas Polres Tangsel, AKP Agil, Selasa 2 April 2024.

“Mengakibatkan korban meninggal dunia dan saat ini pelaku kita amankan,” tukasnya.