TANGSELIFE.COM – Tiang papan penunjuk arah di jalan tol Pamulang menuju Cinere dikabarkan ambruk pada Selasa, 6 Februari 2024 siang hari.

Dalam video yang dibagikan salah seorang warganet Instagram @ayassiimbar itu memperlihatkan sebuah papan penunjuk arah yang berdiri di antara cabang jalan sudah tergeletak hingga menutup lintasan jalan tol.

Sementara itu sang warganet yang mengabadikan momen ini mengucapkan syukur karena ia dan seluruh penumpang di dalam mobil selamat setelah sebelumnya hampir tertimpa papan arah tersebut.

“Innalillahi, selang beberapa detik aja ini papan petunjuk jalan tol baru Pamulang mau ke Cinere jatuh di depan mata kami. Qadarullah mau sekokoh apapun konstruksinya tetap bisa ambruk dan Alhamdulillah kami yang di mobil selamat,” ucapnya.

Tak lama setelah papan penunjuk arah di jalan tol Pamulang-Cinere ambruk, salah seorang petugas datang untuk mengamankan lokasi.

Ia nampak melaporkan kejadian tersebut untuk segera mengevakuasi papan penunjuk arah yang ambruk.

Dari tayangan video memperlihatkan juga cuaca jalan tol yang mendung, terlebih kawasan Tangerang Selatan dan sekitarnya sedang diguyur hujan deras disertai angin kencang.

Sejumlah warganet pun menegaskan bahwa ambruknya papan penunjuk arah tersebut bisa terjadi karena angin yang berhembus cukup kencang.

Stay safe for everyone. Emang tadi anginnya benar-benar kencang banget. Gue aja ketimpa jemuran tadi,” ucap seorang netizen di kolom komentar.

“Emang tadi anginnya tiba-tiba kenceng nggak lama ilang sama hujan-hujannya pun berhenti,” kata netizen lain.

“Angin kencang banget di Gaplek. Jadi mungkin wajar aja hal ini terjadi,” sahut netizen lainnya.

Atas kejadian ini warganet meminta kepada pihak tol untuk memperbaiki konstruksi tersebut agar kembali kokoh dan tak lagi mengalami kejadian serupa.

Untuk itu para warga diharapkan untuk selalu berhati-hati dan menaati lalu lintas saat sedang melintas di jalanan.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Whatsapp Channel Tangselife di Ponsel Kamu
Dwi Oktaviani
Editor