TANGSELIFE.COM- Revitalisasi Bandara Soetta, Tangerang, Banten untuk menambah kapasitas penumpang saat ini tengah dilakukan.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi meminta revitalisasi Bandara Internasional Soekarno-Hatta beres akhir 2023 ini.

Dia juga mengatakan kalau revitalisasi Bandara Soetta itu bakal  meningkatkan kapasitas penumpang dari 65 juta hingga 110 juta per tahun.

“Pengerjaan kurang lebih 6 bulan lagi,” ujarnya seperti dikutip dari laman resmi Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Senin, 24 Juli 2023.

Budi  juga mengatakan revitalisasi Bandara Soetta untuk meningkatkan kapasitas pergerakan penumpang dan produktivitas pesawat terbang.

“Jadi untuk kapasitas Terminal 2F ditambah jadi 70 ribu meter persegi,” terang Budi saat meninjau proyek revitalisasi Bandara Soetta, Sabtu, 22 Juli 2023.

Budi juga menjelaskan proyek revitalisasi yang dilakukan di Bandara Soetta selain dilakukan pada sisi darat juga pada sisi udara.

Revitalisasi untuk sisi darat dilakukan oleh PT Angkasa Pura (AP) II bekerjasama degan kontraktor PT PP untuk Terminal 1B dan 1C domestik.

Sedangkan Revitalisasi Bandara Soetta untuk Terminal 2F dikerjakan AP II dan PT Adhi Karya untuk penerbangan internasional.

Adapun revitalisasi untuk proyek sisi udara berupa pengerjaan landas pacu (runway) dilakukan AP II.

Untuk pemasangan software dan sistem navigasi penerbangan dilakuka oleh AirNav Indonesia.

Revitalisasi Bandara Soetta juga untuk meningkatkan produktivitas pergerakan pesawat untuk take off (lepas landas) dan mendarat (landing).

Budi juga mengatakan Revitalisasi Bandara Soetta mengakomodasi permintaan penerbangan dari dan ke Jakarta yang semakin meningkat.

Diharapkan setelah revitalisasi Terminal 2 Bandara Soetta selesai akan meningkatkan kapasitas pergerakan penumpang.

Dari sebelumnya yang hanya bisa menampung 9 juta penumpang per tahun menjadi 21 juta penumpang per tahun.

Proyek Revitalisasi Bandara Soetta untuk Tingkatkan Kapasitas Penumpang

1. Terminal 2 Bandara Soetta yang memiliki luas 173.608 meter persegi dan setelah revitalisasi akan menjadi 234.50 meter persegi.

2. Terminal 2F Bandara Soetta yang melayani penerbangan internasional bisa  melayani hingga7 juta penumpang dari 3 juta penumpang.

3. Adapun revitalisasi yakni perbaikan desain interior terminal, penggantian peralatan dan jaringan mechanical, electrical, and plumbing (MEP). Lalu penerapan IBMS dan pembuatan connecting antar boarding lounge dan lounge umrah.

4. Untuk total luas Terminal 2F setelah direvitalisasi luasnya akan menjadi 74.964 meter persegi dari semula 36.402 meter persegi.

5. Untuk revitalisasi Terminal 1C dilakukan pada lantai dasar dengan luas sebanyak 46.100 meter persegi dan untuk lantai satu dengan luas 38.200 meter persegi.

6. Adapun revitalisasi Terminal 1C meliputi area pelayanan keberangkatan dan kedatangan, area komersial, area perkantoran, connecting boarding lounge, area bagasi penumpang maupun pekerjaan MEP.