TANGSELIFE.COM – Terjadi insiden tabrakan Kereta Api Turangga dengan Kereta Api Commuter Line Bandung Raya di lintas Haurpugur – Cicalengka di Bandung pada Jumat, 5 Januari 2024 sekitar pukul 06.00 WIB.

Sampai berita ini ditulis telah ditemukan tiga orang tewas dalam insiden tabrakan kereta api tersebut.

Informasi ini disampaikan oleh Kapolresta Bandung Kusworo Wibowo yang mengungkapkan bahwa tiga korban jiwa dalam peristiwa ‘adu benteng’ kereta ini adalah masinis, asisten masinis, dan pegawai kereta.

Sayangnya, pihak mereka belum menjelaskan korban jiwa berasal dari kereta api yang mana.

Sejauh ini, kondisi penumpang dalam keadaan baik dan tengah dilakukan proses evakuasi.

Evakuasi ini dilakukan bersama tim gabungan yang terdiri dari Badan SAR Nasional (Basarnas), pemadam kebakaran (damkar), dan pihak-pihak terkait.

Polisi juga telah memasang garis polisi untuk mengamankan TKP sehingga tak ada masyarakat yang mendekati lokasi kejadian.

Adapun penyebab terjadinya insiden tabrakan kereta KA Turangga dengan KA Commuter Line Bandung Raya juga masih diselidiki.

Dalam sejumlah foto dan video yang beredar di medoa sosial, tampak sejumlah gerbong kereta yang ringsek dan terguling keluar dari jalur rel.

Beberapa penumpang terlihat berjalan menyusuri area persawahan membawa koper dan barang-barang pribadinya.

Atas Insiden Tabrakan Kereta, Terjadi Gangguan Perjalanan untuk Sementara Waktu

Mengenai insiden kecelakaan yang melibatkan dua kereta di lintas Haurpugur – Cicalengka, saat ini jalur Kereta Aapi tidak dapat dilalui untuk sementara waktu.

“Terkait dengan tiket dan operasional perjalanan KA yang melalui lintas Haurpugur – Cicalengka untuk keberangkatan hari ini, akan segera Railmin informasikan update-nya melalui WhatsApp KAI121 di nomor 0811-1211-1121,” tulis pihak KAI melalui platform X.

Penumpang diimbau untuk tetap tenang dan mengikuti arahan petugas di lapangan.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow