TANGSELIFE.COM– War tiket Coldplay dilakuka hari ini tapi kurang dari 20 menit langsung ludes, Jumat, 19 Mei 2023.
Hari ini kesempatan terakhir para penggemar band asal Inggris itu untuk mendapatkan tiket konser Coldplay yang akan digelar di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta.
Penjualan secara online di www.coldplayinjakarta.com membuat persaingan war tiket semakin ketat.
Tiket konser Coldplay di Jakarta hanya dijual secara eksklusif melalui situs resminya dan dilakukan secara online.
Penjualan tiket konser Coldplay akan dibuka pukul 10.00 WIB untuk kategori umum tapi usai dibuka resmi persaingan sudah sengit.
Pantauan sejak pukul 10:00 WIB, website pembelian tiket coldplayinjakarta.com sudah mulai sulit diakses.
Bahkan, ada juga masyarakat calon pembeli yang tidak masuk ke ruang tunggu karena sudah lebih dari 500 ribu yang mencoba masuk.
Bahkan 18 menit kemudian, beberapa kategori tiket yang dijual sudah full booked seperti My Universe. Begitu juga tiket kategori Cat 4, Cat 5, hingga Cat 8 langsung dibooking.
Sementara kategori tiket konser yang paling mahal yakni Ultimate Experience senilai Rp11 juta sudah laku.
Bahkan, tiket dengan kategori CAT 1, CAT 3, CAT 4A, CAT 4B, CAT 6, CAT 7A, CAT 7B juga sudah full booked dalam hitungan menit.
Selain itu juga, kategori CAT 5A dan 5B yang sudah full booked dipesan secara online oleh penggemar band tersebut.
Untuk diketahui, penjualan tiket Coldplay secara online sejak 17 Mei 2023 memang paling menjadi perbincangan masyarakat beberapa terakhir ini.
Karena memunculkan kehebohan lantaran baru pertama kali Coldplay manggung di Tanah Air pada 15 November 2023 nanti.
Pada 17 Mei 2023 tiket Coldplay dijual secara presale menggunakan pembayaran BCA dan juga sold out tidak sampai hitungan jam.
Berikut Beberapa Tips War Tiket Coldplay Terakhir Hari Ini
1. Pilih Kategori dan Pastikan Saldo Cukup
Pada konser Coldplay ada 11 kategori tiket yang bisa dipilih dari harga yang termurahnya sekitar Rp800 ribu hingga paling mahal Rp11 juta (harga belum termasuk pajak dan lainnya).
Karena itu, pastikan saldomu cukup untuk membeli jenis kategori tiket yang akan kamu pilih agar saat berhasil memilih kategori tiket yang kamu inginkan bisa langsung bayar.
2. Pastikan Jumlah Tiket yang Akan Dibeli
Selain itu juga, pembeli tiket Coldplay harus memastikan jumlah tiket yang akan dibeli terutama pembelian untuk rekan atau teman.
Satu pembeli hanya bisa membeli tiket maksimal empat tiket untuk setiap transaksinya dan tidak boleh lebih.
3. Gunakan Jaringan Internet yang Stabil
Agar war ticket bisa berhasil, pastikan jaringan internet di rumahmu yang akan digunakan stabil dan tidak ada gangguan yang menghambat proses pembelian tiket.
4. Pastikan Data Diri saat Pembelian Tiket
Hal terakhir yang sangat penting adalah memastikan data diri ketika membeli tiket konser Coldplay tersebut.
Karena informasi data diri yang tertera pada tiket tidak dapat diubah sama ketika pembelian sudah dilakukan.