TANGSELIFE.COM – Jika Cilegon di Indonesia merupakan sebuah kota di Provinsi Banten, namun di Korea Selatan, Cilegon menjadi nama jalan.
Hal itu terlihat dalam sebuah video yang diunggah oleh @aboutDKJ, yang memperlihatkan sebuah aktivita lalu lalang sebuah jalanan besar di Gwangyang, Korea Selatan.
Namun yang mengejutkan ialah, plang nama jalan tersebut bertuliskan ‘Cilegon-gil(Rd) atau Jalan Cilegon.
Bahkan terlihat juga ada gambar bendar merah putih dan bertuliskan Indonesia, serta tulisan huruf Korea di bawahnya.
Nakun, yang perlu diketahui ialah, belum dapat dipastikan terkait kebenaran video dan nama Cilegon yang dijadikan nama jalan di Gwangyang, Korea Selatan.
Kendati demikian, publik pun kini mencoba menebak alasan Gwangyang, Korea Selatan memakai nama Cilegon untuk nama jalan.
Bahkan banyak juga yang mengaitkan, Gwangyang sebagai salah satu kota industri di Provinsi Jeolla Selatan, Korea Selatan yang mirip dengan Kota Cilegon sebagai salah satu kota industri di Provinsi Banten.
Terlebih lagi, dalam video itu juga memperlihatkan, hampir ada kemiripan suasana kota Gwangyang dengan Kota Cilegon.
Komentar Netizen Cilegon Jadi Nama Jalan di Korea Selatan
“Bagian dari kerjasama Sister City antara Pemerintah Kota Cilegon dengan Pemerintah Kota Gwangyang di Korea Selatan.,” tebak @donomen.
“itu mungkin kerja sama kota kembar,,di lihat dari lebar jalan dan kendaraan yang lalu lalang seperti kota industri,” tulis akun @anasugiarto.
“Kenapa pakai nama Cilegon? Karena posko yang ada di cilegon (krakatau posko) hampir rata² dari korea. Contoh nya pt. IPCR itu pabrik dari korea,” tebak @iam.ianz13_ .