TANGSELIFE.COM – Warga Tangsel, ada beberapa event akhir pekan menarik di Kota Tangerang Selatan pada Sabtu 7 dan Minggu 8 Oktober 2023.
Event akhir pekan seru yang diselenggarakan di Kota Tangsel bisa jadi alternatif kegiatan untuk dikunjungi warga Tangsel.
Syukur-syukur, event akhir pekan yang dikunjungi bisa memberikan manfaat dan suasana baru setelah lelah bekerja.
Event Akhir Pekan di Kota Tangsel
Ada dua event akhir pekan di Kota Tangsel yang bisa dijadikan pilihan untuk dikunjungi sendiri, bersama teman atau keluarga, antara lain:
1. Festival Ecology 6.0
Festival Ecology (Event and Competition of Biology) 6.0 merupakan acara yang diselenggarakan HIMBIO Oryza Sativa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Rangkaian acara Ecology bertemakan ‘Climate Change: From Awareness to Action’ menyajikan berbagai macam kegiatan menarik, yaitu:
– Biologi Untuk Negeri (BUN)
“Kembangkan Asa, Wujudkan Impian Bangsa dengan Belajar Bersama”
– Biology Food-Environment of Training (BIOFET)
“Eco-Enzyme: Sampah Organik Dengan Sejuta Manfaat”
– Artscape : Mikat Galery
“Crafting Ideas and Creating Art”_
– Seminar Ilmiah
Menyuguhkan topik ‘Dampak Kerusakan Kawasan Hijau Terhadap Perubahan Iklim di Perkotaan’.
Bertempat di Auditorium Aula Syahida Inn UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, tiket bisa dipesan melalui link.
2. Car Free Day (CFD) World Cleanup Day 2023
Ada juga kegiatan Car Free Day (CFD) yang digelar di Teraskota BSD pada Minggu 8 Oktober 2023 mulai pukul 06.00 WIB.
Kali ini, CFD yang diadakan oleh KONI Tangerang Selatan spesial digelar dalam rangka World Cleanup Day 2023.
Agar makin seru, bakal ada penampilan unggulan dari cabang-cabang olahraga (cabor) yang dikelola KONI Tangerang Selatan.
Cabor yang akan ditampilkan diantaranya panahan, golf, baseball, karate, dan sepak bola.
3. Berbudaya & Berolahraga
Dalam rangka Hari Batik Nasional, KORMI Kota Tangerang Selatan mengadakan acara ‘Berbudaya & Berolahraga dengan Kebaya & Wastra Nusantara’.
Acara ini diselenggarakan di Mall Teraskota BSD pada Minggu 8 Oktober 2023 mulai pukul 07.30 WIB sampai 15.30 WIB.
Kegiatan seru dan menarik yang ada di acara ini diantaranya:
– Senam massal
– Lomba senam kreasi
– Zumba bersama Celebrity Fitness
– Sharing kesehatan
– Workshop membatik
– Paduan suara UPJ
– Talkshow batik
– Fashion show