TANGSELIFE.COM – Simak lokasi dan jadwal SIM keliling di Tangerang Selatan (Tangsel) hari ini, Kamis 7 November 2024 beserta syarat dan biayanya.
Layanan SIM keliling ini digelar oleh kepolisian untuk mempermudah masyarakat dalam mengurus administrasi Surat Izin Mengemudi (SIM).
Dengan demikian, pemilik SIM wajib memperpanjang identitas mengemudi setiap 5 tahun sejak penerbitan awal.
Perpanjang SIM bisa dilakukan 14 hari sebelum masa berlakunya habis.
SIM Keliling Tangsel hadir sebagai solusi bagi warga yang tak bisa mengakses layanan SIM di kantor polisi secara langsung.
Lokasi dan Jadwal SIM Keliling Tangsel pada Kamis, 7 November 2024
Berikut ini lokasi dan jadwal SIM keliling Tangsel hari ini:
- ITC BSD: 08.00-13.00 WIB
- Bintaro Plaza: 08.00-13.00 dan 15.00-16.30 WIB
Syarat dan Biaya Perpanjang SIM di Tangsel
Berikut ini sejumlah dokumen yang wajib dibawa saat perpanjang SIM:
– SIM lama
– Fotokopi KTP
– Surat Kesehatan
– Hasil Tes Psikologi
– Bukti Kepesertaan BPJS Kesehatan
Biaya Perpanjang SIM
Berikut ini biaya penerbitan, perpanjangan hilang, rusak dan pindah masuk (Mutasi) sesuai dengan PP Nomor 60 Tahun 2016:
- SIM C: Rp 75.000
- SIM A: Rp 80.000
- SIM A Umum: Rp 80.000