TANGSELIFE.COMDPR RI telah mengesahkan Jendral Agus Subiyanto menjadi Panglima TNI.

Pengesahan Jendral Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI itu setelah rapat paripurna, Selasa (21/11/2023).

Pengesahan Jendral Agus Subiyanto menjadi Panglima TNI itu dipimpin Ketua DPR RI Puan Maharani di Senayan.

Jendral Agus Subiyanto menjadi Panglima TNI menggantikan Laksamana Yudo Margono.

Jendral Agus sendiri berasal dari TNI Kesatuan Angkatan Darat (TNI AD) sedangkan Laksamana Yudo dari kesatuan Angkatan Udara (AU).

Jendral Agus Subiyanto akan dilantik oleh Presiden Jokowi pada Rabu (22/11/2023).

Pelantikan Agus Subiyanto bakal di gelar di Istana Negara, Jakarta Rabu pagi.

Jendral Agus pun membenarkan soal dirinya dilantik oleh Presiden Jokowi pada Rabu pagi itu.

“InsyaAllah besok (dilantik-red) jam 10 pagi,” kata Agus kepada wartawan usai sidang Paripurna di Komplek Senayan DPR RI.

Jendral Agus Subiyanto Terima Kunci Rumah Dinas

Dalam unggahan instagramnya, Jendral Agus Subiyanto @91agussubiyanto dan Laksamana Yudo Margono telah melakukan serah terima kunci rumah dinas Panglima TNI.

Jendral Agus bahkan menyebut, Laksamana Yudo Margono sebagai mentornya.

“Bismillah, serah terima kunci rumah Panglima TNI. Terimakasih banyak mentor,” dikutip dari unggahannya.

Sementara itu, Ketua DPR RI Puan Maharani berharap, sebagai Panglima TNI yang baru, pelantikan Jendral Agus diharapkan membuat prajurit TNI profesional dalam membantu pengamanan Pemilu 2024.

“Kami meminta dan mengharpkan serta menghimbau, Pemilu ini sebagai pesta, namanya pesta itu pesta demokrasi ya harus berjalan damai dan gembira,” ungkap Puan.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Wivyh
Editor
Wivyh
Reporter