TANGSELIFE.COM– Aksi pelemaparan batu di Tol Serpong-Cinere terjadi di KM 29, Kota Tangerang Selatan.

Atas aksi tidak bertanggung jawab ini membuat kendaraan yang melintas mengalami kerusakan di bagian kaca.

Peristiwa ini dialami oleh pemilik akun Instagram @gandhidwijaya dan @reno_rizka yang saat itu tengah melintas di jalan Tol Cinere-Serpong pada Minggu malam, 24 September 2023.

Berdasarkan keterangan yang ditulis di story Instagramnya, terungkap bahwa kendaraan miliknya menjadi korban pelemaparan batu dari atas jembatan Tol Serpong-Cinere KM 29.

Gandhi juga menyertakan foto kondisi kendaraanya usai terkena lemparan batu tersebut, terlihat kaca bagian depannya rusak total.

Pelemparan batu di Tol Serpong-Cinere KM 29
Foto kerusakan mobil yang menjadi korban pelemparan batu di KM 29 Serpong-Cinere

Beruntungnya batu tersebut mendarat di bagian sambungan kaca bukan tepat di tengah kacanya, sehingga tidak menyebabkan kaca ambruk dan tidak ada korban jiwa.

“Alhamdulillah ga sampe jeblos karenna pas banget kena di sambungan kaca, bukan tepat ditengah kacanya,” tulis akun @reno_rizka di unggahan instastorynya.

Selain itu, korban pelemparan batu ini juga mengimbau agar pengendara yang melewati Tol Serpong-Cinere dan sebaliknya untuk berhati-hati dan wasapada agar tidak mengalami hal serupa.

“Hati-hari yang lewat jalan tol Serpong-Cinere, semalem kena lempar batu dari KM 29,” tulis @gandhidwijaya.

Gandhi juga terlihat menandai akun @tmcpoldametro dan @poldametrojaya agar segera mengusut pelaku tindakan tidak bertanggung jawab ini.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow