Tangselife.com – Lembaga sosial kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap (ACT) tengah jadi sorotan setelah trending di twitter soal gaji fantastis para petingginya yakni mencapai Rp250 juta perbulan.

Hal itu bermula dari dari laporan keuangan ACT yang diunggah di twitter. Diketahui, kisaran gaji petinggi berkisar dari Rp50-Rp250 juta perbulan.

Dengan nominal fantastis itu, isu penyelewengan donasi pun mencuat.

Adalah Ahyudin, yang menjadi sosok penting berkembangnya ACT hingga saat ini. Tetapi, tahun ini dia mengaku sudah mengundurkan diri dan kini digantikan oleh Ibnu Khajar. Berikut biografi singkat dari Ahyudin.

Dihimpun dari berbagai sumber, Ahyudin merupakan salah satu pendiri ACT sejak 2005 lalu.

Dia memimpin lembaga amal itu hingga 2022 sebelum akhirnya mundur karena dituding selewengkan dana amal dan dapat fasilitas mobil mewah. Dikutip dari suara.com, sejumlah mobil mewah itu di antaranya Alphard, Pajero Sport, dan Honda CR-V.

Ahyudin adalah sosok penggerak lembaga kemanusiaan itu merupakan pria kelahiran 11 Oktober 1966.

Sementara Ahyudin juga diketahui tinggal di Jalan Musyawarah, Ciputat, Kota Tangerang Selatan.

Setelah lepas dari ACT, Ahyudin kini mendirikan sekaligus menjadi presiden Global Moeslim Charity.

Ahyudin tercatat menjadi pendiri sejumlah lembaga donasi lainnya, selain ACT, yaitu Global Wakaf, Global Zakat, dan Global Qurban ACT. Ia juga merupakan pendiri Masyarakat Relawan Indonesia atau MRI. (vyh/asn)