TANGSELIFE.COM– Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menerapkan kebijakan sekolah swasta gratis di wilayahnya.
Mulai tahun ajaran 2023/2024 ini, Dinas Pendidikan (Dindik) menggratiskan biaya pendidikan untuk 146 sekolah mulai tingkat SD hingga SMP swasta pada PPDB tahun pelajaran 2023/2024.
Penggratisan 146 sekolah itu terdiri dari 73 SD swasta termasuk Madrasah Ibtidaiyah (MI) swasta dan 73 SMP swasta termasuk Madrasah Tsanawiyah (MTs).
Sebelumnya, pada tahun 2021 dan 2022, Pemkot Tangerang melalui APBD menggelontorkan bantuan uang pangkal senilai Rp1 juta per siswa.
Namun pada tahun 2023 ini program tersebut disempurnakan dengan menggratiskan biaya pendidikan sekolah swasta 146 sekolah mulai SD/sederajat hingga SMP/sederajat swasta.
Kepala Dindik Kota Tangerang, Jamaluddin mengungkapkan program biaya pendidikan sekolah swasta gratis itu diperuntukkan bagi anak-anak yang tidak diterima di sekolah negeri.
“Misalkan akibat kuota yang sudah penuh, atau pun terkendala zonasi,” terangnya, Selasa, 6 Juni 2023.
Dia juga mengatakan, siswa SD/sederajat dan SMP/sederajat dapat tetap bersekolah di swasta yang bekerjasama dengan Pemkot Tangerang.
“Jadi para orangtua tidak rerlu memikirkan biaya agar anaknya bisa bersekolah, meski tidak dapat SD atau SMP negeri,” ungkap Jamaludin.
Jamaludin juga mengatakan program sekolah SD dan SMP swasta gratis itu meliputi biaya pendaftaran masuk sekolah, biaya daftar ulang sekolah, biaya iuran bulanan (SPP).
Lalu, biaya ulangan harian, biaya ujian, biaya praktik, biaya kegiatan intrakulikuler dan ekstrakulikuler, biaya buku pelajaran, hingga biaya mengikuti lomba-lomba.
“Jadi, orang tua tinggal mempersiapkan kebutuhan-kebutuhan pribadi calon siswa, seperti buku tulis, tas, sepatu, seragam,” paparnya juga.
Jamaludin juga mengatakan kalau program sekolah swasta gratis ini benar-benar memberikan fasilitas serupa sekolah-sekolah negeri.
Dia juga mengatakan program ini juga dihadirkan di tengah masyarakat dengan menggunakan prosedur yang mudah dan sederhana.
Nantinya, masyarakat dapat langsung mengakses program ini dengan persyaratan prosedural yang tidak rumit.
Peserta didik hanya harus terdata dalam Data Pokok Pendidikan (DAPODIK) pada sekolah atau Education Management Information System Pendidikan Islam (EMISPENDIS) pada madrasah.
Lalu, calon siswa juga memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Kartu Keluarga (KK) Kota Tangerang, serta menyiapkan berkas-berkas pendaftaran seperti pada umumnya.
“Orang tua yang berniat mendaftarkan anaknya di sekolah-sekolah swasta lewat program ini, bisa langsung mengunjungi sekolah yang akan dipilih,” tandasnya.
Berikut 73 Sekolah Swasta Gratis Jenjang SD di Kota Tangerang:
- SD Nature Islam
- SD Ekklecia
- SD Al Istiqomah
- MIS Al Islahudinniyah
- MIS Al Muhajirin
- MIS Al Muhajidin
- MIS Al Mukhlisin
- MIS Al Barkah
- MIS Al Fadhiliyah
- MIS At Taqwa I
- MIS Khoirotul Huda
- MIS Nurul Hikmah
- MIS Tarbiyah Islamiyah
- SD Islam Ay Yusufiah
- MIS Al Husna Global
- MIS Al Istiqomah
- MIS Arrohman
- MIS Nurul Falah
- MIS Nurul Islam
- MIS Nurul Jihad
- MIS Al Hidayah
- MIS Arrohman
- MIS Birrul Walidain
- MIS Darussalam I
- MIS Nururrohman
- MIS Roufhotul Islamiyah
- MIS Nurul Iman
- MIS Al Fitroh
- MIS Al Wasatiyah
- MIS Annuriyah
- MIS Assalam
- MIS Darul Hidayah
- MIS Darul Maarif
- MIS Hidayatul Mubtadiaat
- MIS Jamatul Gulami
- MIS Khoirul Huda
- MIS Lantaburo
- MIS Miftahussa Adah
- MIS Nurul Hikmah
- MIS Nurussalam
- MIS Ta Lim Mubtadi 2
- MIS Ta Lim Mubtadi I
- MIS Al Barokah
- MIS Al Magfiroh
- MIS Al Husna
- MIS Al Hidayah
- MIS Darul Hikmah Cimone
- MIS Miftahussalam
- MIS Nurul Huda
- MIS Ainul Yaqin
- MIS Al Irsyad
- MIS Arrobiatul Adawiyah
- MIS Daarul.Falah
- MIS Misbahun Nasyiin
- MIS Jamiyatul Asy Asafi’iyah
- MIS Al Hidayah
- MIS Al Husna Gembor
- MIS Al Husna Periuk
- MIS Al Urwatul Wutsqo
- MIS Nurul Falah
- MIS Riyadunnajah
- MIS Al Manshuriyah
- MIS Asy Syifa
- MIS Nurul Falah
- MIS Al Mubarok
- MIS Ar Riyadhul Badiah
- MIS Nurul Yaqin
- MIS Al Inayah
- MIS Al Karimah
- MIS Al Mabruroh
- MIS Baiturrohman
- MIS Jamatul Islamiyah
- MIS Miftahussalam
Berikut 73 Sekolah Swasta Gratis Jenjang SMP di Kota Tangerang:
- SMP PGRI Batuceper
- SMPIT Indra Bangsa
- SMPIT Birrul Walidain
- SMP Tunas Cendikia
- SMP Al Ayaniyah
- SMP Ar-Rohman Plus
- SMP Excellent 1
- SMP Daan Mogot
- SMP Raudhah Barmawiyah
- SMP PGRI 400 Cibodas
- SMP YPPUI Ciledug
- SMP Nurul Hikmah
- SMP Islam Al Wasatiyah
- SMP Assalam
- SMP Al-Fitroh
- SMP Nusa Plus
- SMP Bangun Nusantara
- SMP Waskita Madya
- SMP Islam Ummul Rodhiyah
- SMP PGRI Jatiuwung
- SMP PGRI 1 Karang Tengah
- SMP Islam Al-Istiqomah
- SMP Bhakti Pertiwi
- SMP Puspita
- SMP Vochtech
- SMP Nusa Putra
- SMP PGRI 3 Larangan
- SMP Ay-Yusufiah
- SMP Arrahman
- SMP PGRI Selapajang Jaya
- SMP Islam Al-Hasyimiyyah
- SMP Garuda
- SMP Yuppentek 4
- SMP Trisula Bhakti
- SMP PGRI Periuk
- SMP Islam Yappida
- SMP Bina Insani
- SMP Al Mustofa
- SMP PGRI 2 Pinang
- SMPIT An Nuqtah
- SMP Gemilang Modernland
- SMP Syekh Yusuf
- SMP Pancakarya Tangerang
- SMP Islam Al Mabruroh
- MTS Darussalam
- MTS Takgassus Grha Al Mumtaaz
- MTS Attaqwa
- MTS Al-Islamiyah
- MTS Jabal Nur
- MTS Darul Maarif
- MTS Ta’lim Al-Mubtadi
- MTS Al-Fitroh
- MTS Nurul Falag
- MTS Khoirul Huda
- MTS Cordova
- MTS Al-Azhaar Ummu Suwanah
- MTS Igta Ulumiddin
- MTS Al Maghfiroh
- MTSS Al-Ishlahat
- MTS Mathlaul Anwar
- MTS Al-Barokah
- MTS Daarul Falah
- MTS Darul Hikmah
- MTS Miftahussalam Karawaci
- MTS Daarul Irfan
- MTS Al Munawwaroh
- MTS Al-Irfan Nusantara
- MTS Daarul Muqorrobin
- MTS Al Manshuriyah Cipete
- MTS Al Mubarom
- MTS Nurul Iman
- MTS Al Husna Tangerang
- MTS Al-Hidayah